BBM Resmi Luncurkan Sejumlah
Peningkatan Fitur Chatting dan Video Call
Bagi anda yang masih
setia dengan aplikasi pengirim pesan instan BBM, ada kabar terbaru, BBM belum
lama ini baru saja merilis secara resmi pembaruan untuk aplikasinya pada platform Android dan juga
iOS.
Pembaruan
yang baru saja diluncurkan ini membawa sejumlah peningkatan fitur untuk
memberikan pengalaman yang lebih baik bagi penggunanya.
Dalam
sebuah keterangan resmi nya seperti yang dikutip dari Liputan6.com yang
diterima pada Kamis (21/2/2019), salah satu fitur terbaru yang diperkenalkan
BBM adalah peningkatan kemampuan PIP (Picture in Picture) ketika
melakukan video call pada perangkat Android.
Dengan
fitur terbarunya ini, pengguna dari aplikasi BBM ini dimungkinkan untuk
melakukan video call sambil membuka aplikasi lain, seperti
membuka email ataupun membalas chat.
Selain
itu untuk penggunaan fitur ini juga terbilang cukuplah mudah, pengguna hanya tinggal
meneka tombol back ketika melakukan video call.
Setelah
itu, layar video call akan segera mengecil dan posisinya akan
berada di salah satu sudut smartphone.
Bukan
cuma fitur itu sja, BBM juga telah menambahkan fitur lainnya yaitu pin chat.
Melalui fitur ini, pengguna bisa memprioritaskan tiga kolom teratas untuk
kontak yang paling sering dihubungi, sehingga mempermudah pengguna dalam pemakaiannya.
Kini,
tersedia pula fitur editor foto yang bisa digunakan untuk berkreasi sebelum
mengirimkan foto ke pengguna lain. Dalam fitur ini disertakan pula crop dan rotation sehingga
tidak memerlukan lagi aplikasi editor foto tambahan.
Daftar Lengkap Fitur Anyar di BBM
Selain beberapa fitur
yang telah disebutkan di atas, BBM juga memiliki beberapa pembaruan yang hadir melalui
update kali ini. Berikut ini daftar lengkap dari fitur barunya.
1. Navigasi Baru
BBM
sekarang telah menambahkan tombol Call di dalam bar navigasi bawah, sehingga
pengguna menjadi lebih mudah ketika ingin menggunakan fitur telepon.
2. Kirim DANA lewat Daftar Kontak (Khusus Indonesia)
Selain
itu peningkatan juga dilakukan di fitur kirim DANA, akan tetapi perlu masuk
dulu ke kolom chat.
Pengguna
hanya tinggal memilih tombol Kirim Uang di layanan DANA di BBM, kemudian pilih
orang yang ingin dikirimkan sejumlah dana nya.
3. Mark as Read
Pembaruan
ini dapat memungkinkan pengguna menandai pesan yang telah dibaca tanpa perlu
membuka chat satu per satu.
0 Response to "BBM Resmi Luncurkan Sejumlah Peningkatan Fitur Chatting dan Video Call "
Post a Comment