Dengan Honor 7S Lebih Seru
Nonton Pertandingan Bola Piala Dunia FIFA 2018
Demam pertandingan
bola Piala Dunia FIFA 2018 sedang
hangat-hangatnya mendera warga dunia , tak terkecuali di Indonesia dan terlebih
lagi pertandingansekarang sudah memasuki babak 16 besar. Para penggemar sepak
bola diseluruh dunia pun tentu nya ingin menyaksikan semua pertandingan yang di
tayangkan dengan senyaman mungkin tanpa kendala.
Akan
tetapi terkadang media yang digunakan untuk menonton pertandingan tersebut
kurang mampu memfasilitasi akan kebutuhan tontonan tersebut. Entah permasalahannya
terletak pada suaranya yang kurang jernih, atau memori yang kurang memadai, terkadang
juga tampilan tayangan yang kurang memuaskan untuk di tonton. Namun beruntung, kini
telah hadir perangkat smartphone Honor 7S yang bisa mengatasi
berbagai permasalahan tersebut.
Perangkat
yang dibanderol dengan harga kurang dari Rp 2.000.000, smartphone Honor
7S hadir layaknya oase bagi para penggemar sepak bola yang memang sangat membutuhkan gadget
yang berkualitas. Sekarang,
kita lihat satu persatu kelebihan yang dimiliki oleh perangkat Honor 7S ini.
FullView Display
Ketika
menonton sebuah pertandingan sepak bola paling memuaskan adalah jika
menggunakan layar yang lebar. Apalagi, jika kita menontonnya bersama
teman-teman. Namun sayangnya, kebanyakan perangkat smartphone yang
beredar dipasaran memiliki bezel yang terlalu lebar, sehingga
menyebabkan pengguna kurang bisa menikmati pertandingan tersebut dengan layar
yang kurang begitu luas.
Honor 7S memiliki
tampilan FullView Display.
Hal tersebut bisa
diatasi dengan perangkat Smartphone Honor 7S ini. Memiliki tampilan layar 18:9
dengan FullView Display dan komposisi layar mencapai 73 persen, menggunakan
ukuran layar sebesar 5,45 inch 1440x720 pixel, smartphone Honor 7S ini mampu memberikan
pengalaman seru menonton pertandingan bola Piala Dunia FIFA 2018 yang begitu
memuaskan.
Suara telepon jernih
Pernahkah
Anda menerima panggilan telepon disaat sedang nonton bareng (nobar)suatu
pertandingan bola, lalu mengalami kesulitan dalam mendengar lawan bicara Anda dikarena
kan suasana sedang ramai? Kondisi tersebut memang cukup menyulitkan anda.
Honor 7S.
Guna mengatasi permasalahan
tersebut, Honor 7S telah dilengkapi
dengan receiver yang mempunyai volume suara cukup tinggi dan
jernih. Selain itu pengaturan Volumenya pun dapat disesuaikan dengan keadaan
lingkungan sekitar. Dengan begitu, Anda tak perlu merasa khawatir lagi akan memperoleh
kesulitan ketika mendengar lawan bicara di telepon ketika sedang nobar ( nonton
bareng ).
LED Selfie Light
Untuk
jadwal pertandingan Piala Dunia FIFA 2018 khususnya di Indonesia selalu jatuh
pada malam hari, bahkan sampai dini hari. Para penggemar dari pertandingan sepak
bola ini pun tak jarang pula harus nobar di tempat yang minim cahaya. Hal
tersebut mengakibatkan, mereka sering kali mengalami kesulitan disaat mengambil
foto atau pun selfie ketika merayakan kemenangan.
Hasil foto selfie
menggunakan kamera depan Honor 7S.
Jika Anda memang
pernah mengalami hal yang sama, sebaiknya anda segera manfaatkan fasilitas LED
Selfie Light yang tersedia di kamera depan Honor 7S. Dengan menggunakan fitur
ini ditambah lagi dengan resolusi kamera depan sebesar 5 MP dan fitur fixed
focus lens, maka tidak akan ada lagi foto selfie yang
gelap dan buram ketika sedang nobar.Seru bukan?
Tempat penyimpanan Dual SIM + MicroSD
Dengan
tersedianya tempat penyimpanan Dual SIM dan memory card memungkinkan
bagi pengguna perangkat ini memiliki kapasitas cache yang mumpuni
untuk memproses suatu video. Maka dengan begitu, tayangan pertandingan bola
pada Piala Dunia FIFA 2018 dapat terproses dengan cepat.
Selain
itu, Anda pun bisa memisahkan pemakaian kartu SIM untuk telepon dan untuk
mengakses data internet. Dengan begitu Anda pun dapat memilih paket data mana
yang paling hemat ketika harus streaming di pertandingan Piala
Dunia FIFA 2018.
Slot kartu Dual Sim
Card dan memory card di Honor 7S.
So, tunggu apa lagi? Ayo,
buat pengalaman menonton pertandingan bola Piala Dunia FIFA 2018 semakin seru
dan berkualitas dengan menggunakan perangkat Smartphone Honor 7S.
0 Response to "Dengan Honor 7S Lebih Seru Nonton Pertandingan Bola Piala Dunia FIFA 2018"
Post a Comment