Seputar informasi teknologi internet dan Android

Isi Baterai Smartphone Semalaman Ternyata Tidak Masalah

blogger templates


Isi Baterai Smartphone Semalaman Ternyata Tidak Masalah


Dengan kemajuan teknologi sekarang ini yang kian pesat,terutama di bidang telekomunikasi khususnya Smartphone,saat ini Smartphone merupakan perangkat yang paling dibutuhkan penggunaannya untuk berbagai keperluan, dan seolah-olah tidak bisa lepas dari kehidupan manuasia modern sekarang ini. Memang tidak bisa dipungkiri kalau perangkat ini memegang peranan penting dalam mempermudah segala urusan bagi penggunanya, mulai dari urusan pekerjaan sampai dengan urusan belanja kebutuhan sehari-hari, semua kalangan sudah umum menggunakannya.

Akan tetapi agar supaya perangkat ini bisa digunakan dengan lancar, tentu membutuhkan  daya yang berasal dari baterai, sehingga banyak dari pengguna Smartphone selalu mengisi baterainya semalaman agar keesokan harinya Smartphone bisa digunakan dengan keadaan baterai sudah terisi penuh

Tapi banyak informasi yang berkembang baik dimedia online maupun berita dari mulut kemulut yang mengatakan jikalau mengisi baterai semalaman akan dapat mempengaruhi kualitas dari baterai smartphone seperti contohnya dapat memperpendek umur baterai, membuat baterai bocor sampai dengan berpotensi untuk meledak.

Seperti yang dikutip dari media online sindonews.com dan menurut berita yang dilansir dari BGR, Minggu (6/8/2017), adalah iFixit perusahaan jasa yang bergerak dibidang perbaikan berbagai macam perangkat dengan tegas membantah hal tersebut. Berbanding terbalik dengan apa yang diketahui oleh kita melalui berbagai informasi yang didapat selama ini, iFixit menilai jika mengisi daya baterai Smartphone semalaman merupakan hal yang aman untuk dilakukan.

"Masalahnya bukan pada proses pengisian dayanya, akan tetapi  pada proses bagaimana kita menggunakannya. Pengguna  smartphone perlu mengerti bagaimana  cara baterai smartphone bekerja," ungkap CEO iFixit, Kyle Wiens.

Pada kenyataannya, cepat ataupun lambat kualitas dari baterai Smartphone akan semakin melemah. Baterai dari smartphone rata-rata memiliki kapasitas 400 kali siklus dalam pengisian dayanya.

Kemudian kalau dihitung rata-rata dalam satu hari sekali mengisi daya,baterai normalnya kualitas dari baterai smartphone akan terjamin selama satu setengah tahun.

Namun setelah itu, perlahan-lahan namun pasti kualitas dari baterai Smartphone akan semakin menurun. Inilah yang paling sering dikeluhkan oleh para pengguna smartphone lama yang merasa kalau daya baterainya menjadi cepat habis.

Sementara itu, perangkat smartphone yang masih tersambung daya listrik setelah baterai penuh tidaklah mempengaruhi kualitas dari baterai smartphone. Akan tetapi, ada beberapa hal penting yang perlu pengguna smartphone perhatikan ketika mengisi daya baterai smartphone. Di antaranya seperti selalu menggunakan charger yang asli dan selalu meletakkan perangkat smartphone ditempat yang nyaman tujuannya agar perangkat menjadi tidak mudah panas saat sedang diisi daya baterainya,

Jadi, semuanya kembali lagi kepada pemahaman masing-masing, agar baterai smartphone dapat bertahan lama maka sebaiknya dirawat dan dipergunakan secara bijak.Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Wassalam.

0 Response to "Isi Baterai Smartphone Semalaman Ternyata Tidak Masalah"

Post a Comment