Seputar informasi teknologi internet dan Android

Fenomena Sarahah Yang Lagi Hits, Gimana Sih Maininnya ?

blogger templates


Fenomena Sarahah Yang Lagi Hits, Gimana Sih Maininnya ?


Sekarang ini sedang ramai diperbincangkan di berbagai media sosial terutama di Indonesia adanya layanan online dengan nama Sarahah. Pada medsos Instagram stories para warganet membagikan beberapa screenshot tentang profil dari Sarahah tak lupa pula menyertai dengan ajakan untuk ikut 
bergabung, selain itu ada pula yang memajang tautan profil Sarahah di deskripsi profil Instagramnya. 

Bukan hanya itu, ternyata Sarahah telah pula menjadi bahan perbincangan di media sosial lainnya seperti Twitter. Dan seperti biasanya berbagai pro dan kontra menyertai opini yang berkembang di twitter tentu tak lupa juga disertai dengan sindiran dan guyonan yang biasa terjadi di berbagai medsos.Mungkin anda penasaran apakah sebenarnya Sarahah itu?

Dikutip dari apa yang ada di kolom About Us yang terdapat di situs resminya, Sarahah  adalah bertujuan membantu Anda mengenali kekuatan diri dan area lain yang masih bisa ditingkatkan, dengan menerima tanggapan jujur dari rekan kerja atau teman secara personal


Biasanya orang-orang terdekatlah yang paling mengenal siapa anda, akan tetapi sangat sulit bagi mereka untuk memberikan jawaban yang jujur, Padahal kadang kala anda membutuhkan kritik maupun masukan atau saran yang membangun agar menjadi lebih baik lagi.

Terkadang berbagai alasan diungkapkan mengapa orang-orang terdekat disekitar anda sungkan untuk bicara secara jujur dana apa adanya, dan mungkin salah satu alasannya adalah takut menyinggung perasaan anda.Sarahah berasal dari Bahasa arab yang memiliki arti Tegas atau Jujur, dari sinilah muncul Sarahah untuk mengatasi permasalahan tersebut.

Dengan aplikasi ini Anda bisa memberikan opini yang jujur kepada orang-orang terdekat, begitu pula sebaliknya. Dan Anda tidak perlu takut ada yang tersinggung karena identitas Anda disamarkan dan akan jadi anonim. 

Fungsi dari aplikasi Sarahah pada dasarnya adalah mirip seperti kotak saran yang sering terlihat di berbagai rumah sakit maupun fasilitas umum lainnya. Bedanya adalah Sarahah lebih menyasar pada individu nya ketimbang lembaga atau insitusi. 

Pesan Sarahah yang akan Anda terima dari anonim ( dan kemungkinan besar adalah berasal dari orang terdekat Anda), tak akan bisa direspons oleh anda. Anda hanya bisa menerima pesannya saja dan coba merenungkannya apakah sesuai dengan apa yang anda alami. 

Dan pada dasarnya aplikasi Sarahah ini berfungsi dalam lingkungan kerja dan pergaulan kita sehari-hari. Untuk keperluan yang berhubungan dengan pekerjaan, Anda bisa menggali berbagai potensi lebih jauh lagi dari berbagai masukan yang dating melalui aplikasi ini. 

Untuk keperluan pertemanan, Anda bisa mengevaluasi karakter dala diri dan mengetahui apa saja yang tak disukai oleh orang lain. Dan yang terpenting adalah, Sarahah membebaskan teman-teman terdekat Anda untuk berkata sejujurnya meskipun terasa pahit dan menyakitkan.

Pertanyaan selanjutnya, bagaimana cara menggunakan Sarahah? 

Langkah pertama adalah Anda harus mengunduh terlebih dahulu aplikasinya yang ada di toko aplikasi Google Play Store ataupun di Apple App Store. Lalu setelah itu langkah selanjutnya adalah masuk ke aplikasi yang telah diunduh tadi dan kemudian daftarkan diri Anda. 

Aplikasi Sarahah akan meminta Anda untuk mengisi username guna dijadikan tautan profil. Selain itu Anda juga diwajibkan untuk menuliskan nama secara lengkap,alamat e-mail, serta menentukan password nya. 

Kemudian setelah anda sepakat dengan ketentuan yang di ajukan Sarahah, maka Anda cukup untuk menekan menu"Sign Up". Maka dalam hitungan detik Anda sudah bisa memakai aplikasi kotak saran Sarahah. 

Menu antarmukanya sangatlah sederhana, hanya ada 4 tab yang tersedia masing-masing yaitu "Messages", "Search", "Explore", dan "Profil". Messages  berguna untuk melihat pesan yang telah Anda terima atau kirimkan ke orang lain. Selain itu  Anda juga bisa memilih pesan-pesan masuk yang Anda senangi ke kategori "Favorit".

Namun sementara ini menu Search untuk mencari teman Anda yang telah ikut bergabung di Sarahah. Explore untuk sementara waktu belum bisa berfungsi dan dijanjikan oleh pembuatnya akan segera hadir pada pembaruan aplikasi periode berikutnya. 

Guna memancing saran untuk masuk,  caranya Anda bisa membagikan profil Sarahah ke teman-teman yang anda kenal melalui jejaring sosial seperti WhatsApp, Twitter, Facebook, atau bisa pula menyematkannya pada profil Instagram anda.

Akhir kata, selamat mencoba…!

0 Response to "Fenomena Sarahah Yang Lagi Hits, Gimana Sih Maininnya ?"

Post a Comment